Bahsul MasailKeislaman

Bercumbu siang hari di bulan Ramadhan

Baca Juga : Guru ngaji apakah termasuk mustahiq zakat?

Deskripsi Masalah

Bagi mereka yang baru menikah tentunya semangat tempurnya menggebu-gebu. Baik siang ataupun malam tidak ada bedanya. Asalkan masih kuat, gas siap ditancap. Lain halnya ketika memasuki bulan Ramadlan. Disiang harinya mereka harus bersabar menahan kebutuhan biologisnya. Sebut saja si Fulan yang baru menikah, saat bulan puasa ia tidak kuat menahan Hasrat biologisnya saat siang hari. Karena ia tau bahwa melakukan hubungan suami istri di siang hari membatalkan puasa dan menyebabkan kafarat, maka ia memutuskan untuk bercumbu dengan istrinya tanpa melakukan hubungan suami istri, ia meminta kepada istrinya untuk berciuman dan melakukan hal-hal cumbuan lainnya, istrinya tidak bisa menolak karena ia beranggapan menolak ajakan suami untuk bercumbu berdosa.

Pertanyaan

Bagaimana hukum bercumbu tanpa berjima’ di siang hari pada bulan Ramadhan sebagaimana yang dilakukan oleh si Fulan dengan istrinya?

Jawaban

Tidak membatalkan puasa selagi tidak inzal (mengeluarkan mani), akan tetapi hukumnya makruh tahrim bahkan ada pendapat yang mengatakan haram jika melakukannya dengan syahwat dikarenakan pada bulan puasa disamping kita menahan lapar dan haus juga disunnahkan untuk tarkul syahwat (meninggalkan perkara yang menimbulkan syahwat)

 

Referensi

الاقناع في حل ألفاظ أبى شجاع ج 1 ص 475

(و) الْخَامِس (الْإِنْزَال) وَلَو قَطْرَة (عَن مُبَاشرَة) بِنَحْوِ لمس كقبلة بِلَا حَائِل لِأَنَّهُ يفْطر بالإيلاج بِغَيْر إِنْزَال فبالإنزال مَعَ نوع شَهْوَة أولى بِخِلَاف مَا لَو كَانَ بِحَائِل أَو نظر أَو فكر وَلَو بِشَهْوَة لِأَنَّهُ إِنْزَال بِغَيْر مُبَاشرَة كالاحتلام وَحرم نَحْو لمس كقبلة إِن حركت شَهْوَة خوف الْإِنْزَال وَإِلَّا فَتَركه أولى

حاشية قليوبي ج 2 ص 75

وَاعْتَمَدَهُ شَيْخُنَا تَبَعًا لِشَيْخِنَا الرَّمْلِيِّ قَالَ: وَالْفِكْرُ كَالنَّظَرِ فِي ذَلِكَ. قَوْلُهُ: (لِمَا لَا يَخْفَى) وَهُوَ أَنَّ الْمَاضِيَ يُفِيدُ وُجُودَ التَّحَرُّكِ عِنْدَمَا ذُكِرَ بِخِلَافِ الْمُضَارِعِ لِشُمُولِهِ لِلْمُسْتَقْبَلِ وَلَيْسَ مُرَادًا وَلَا يَغْتَرُّ بِمَا لِبَعْضِهِمْ هُنَا. تَنْبِيهٌ: ‌النَّظَرُ ‌وَالْفِكْرُ ‌الْمُحَرِّكُ ‌لِلشَّهْوَةِ ‌كَالْقُبْلَةِ ‌فَيَحْرُمُ ‌وَإِنْ ‌لَمْ ‌يُفْطِرْ ‌بِهِ

حاشية الباجورى ج ١ص ٢٩٢

وحرم نحو لمس كقبلة إن حرك شهوة لخوف الإنزال ،وإلّا فتركه أولى إذ يسن للصائم ترك الشهوات ، وإنما لم يحرم لضعف احتمال أداءه إلى الإنزال

المجموع شرح المهذب ج 6 ص 354

ومن حركت القبلة شهوته كره له أن يقبل وهو صائم والكراهة كراهة تحريم وان لم تحرك شهوته قال الشافعي فلا بأس بها وتركها أولي والاصل في ذلك ماروت عائشة رضى الله عنها قالت ” كانرسول الله صلى الله عليه وسلم يقبل ويباشر وهو صائم ولكنه كان أملككم لاربه ” وعن ابن عباس انه ارخص فيها للشيخ وكرهها للشاب ولانه في حق احدهما لا يأمن ان ينزل فيفسد الصوم وفى الاخر يأمن ففرق بينهما

Bahtsul Masail Al-Khoirot
+ posts

Bahtsul Masail adalah kegiatan ilmiah keislaman dalam memberi solusi atas permasalahan aktual keseharian di tengah masyarakat dengan merujuk pada literatur Islam klasik dan kontemporer dalam bidang kajian fikih Syafi'iyah khususnya dan fikih mazhab empat secara umum.

Aktivitas ini dilakukan seminggu sekali yang diikuti oleh santri senior Al-Khoirot mulai dari kelas Madin tingkat Ibtidaiyah (kelas 5 dan 6), tingkat Tsanawiyah dan Ma'had Aly. Hasil pembahasan selalu diterbitkan secara mingguan dalam bentuk Buletin (newsletter) untuk memberi manfaat pada umat Islam secara lebih luas.

Pembaca situs ini dapat mengajukan pertanyaan keagamaan aktual untuk dibahas bersama. Kirim pertanyaan via WA ke : 0858-9544-2276

Avatar

Redaksi Bahsul Masail

Bahtsul Masail adalah kegiatan ilmiah keislaman dalam memberi solusi atas permasalahan aktual keseharian di tengah masyarakat dengan merujuk pada literatur Islam klasik dan kontemporer dalam bidang kajian fikih Syafi'iyah khususnya dan fikih mazhab empat secara umum. Aktivitas ini dilakukan seminggu sekali yang diikuti oleh santri senior Al-Khoirot mulai dari kelas Madin tingkat Ibtidaiyah (kelas 5 dan 6), tingkat Tsanawiyah dan Ma'had Aly. Hasil pembahasan selalu diterbitkan secara mingguan dalam bentuk Buletin (newsletter) untuk memberi manfaat pada umat Islam secara lebih luas. Pembaca situs ini dapat mengajukan pertanyaan keagamaan aktual untuk dibahas bersama. Kirim pertanyaan via WA ke : 0858-9544-2276